Sehat dan Cantik dengan Kopi

Sehat dan cantik dengan kopi?? Ah masa iya... mana mungkin, bukankah selama ini kabar yang beredar kopi adalah musuhnya kecantikan dan kesehatan?
Kalau sobat punya anggapan yang sama dengan pertanyaan di atas, baca terus fakta-fakta berikut ini



Sebuah penelitian di Jerman mengungkapkan bahwa mengkonsumsi kafein yang setara dengan minum dua hingga tiga cangkir kopi sehari, mampu melihat/menangkap kata-kata positif, gambar juga suara positif lebih cepat di bandingkan dengan menangkap semua yang  negatif, eksperimen yang mereka lakukan juga menghasilkan minum kopi satu hingga 3 cangkir sehari lebih sedikit melakukan kesalahan dalam tugas-tugas mental yang sederhana

Penelitian lainnya yang di lakukan para ahli juga mengunkapkan bahwa minum kopi dengan porsi yang benar mampu meningkatkan daya kerja otak untuk lebih fokus

Kandungan kopi yang baik bagi kesehatan

1. Kafein
Kafein mampu membuat sel syaraf memproduksi hormon adrenalin. Dalam dunia kedokteran  kafein sering di gunakan untuk perangsang kerja jantung. Kafein juga mampu menjadi pembangkit stamina, juga bisa mengurangi rasa sakit, juga mencegah kepikunan

Kafein juga di percaya meningkatkan gairah seks pada wanita, ini hasil penelitian yang di uji cobakan pada tikus

2.  Quinic acid
Rasa asam yang terdapat pada kopi di sebabkan oleh zat quinic acid, Quinic acid adalah bahan untuk membuat obat sakit flu, oleh karena itulah peminum kopi dengan porsi yang di anjurkan mempunyai daya tahan lebih terhadap virus flu

3.  Dicaffeoilqunic acid
Ini merupakan zat antioksidan yang baik untuk daya tahan tubuh manusia yang dapat menagkal radikal bebas penyebab kanker

4. Trigonelline
Trigonelline merupakan senyawa yang baik melindungi gigi dari kerusakan, melawan bakteri streptococcus mutans yang menjadi penyebab timbulnya plag pada gigi

5.  Niacin
Niasin mempunyai efek menurunkan kolesterol LDL dan Trigliserida dan menaikkan HDL

    
                  Kopi untuk kecantikan

1. Masker kopi dapat mengatasi komedo, menghaluskan kulit wajah,mencegah jerawat serta melembabkan kulit

2. Antioksidannya mencegah radikal bebas yang membuat kulit kusam, mencegah kanker, meredakan peradangan pada kulit serta mampu mendinginkan kulit

3. Menyuburkan rambut dan memperkuat akar rambut, kopi juga bisa sobat gunakan sebagai masker rambut

4. Lulur yang terbuat dari kopi juga sering di gunakan di tempat-tempat perawatan kulit,juga salon-salon terkemuka. Ini karena lulur kopi mampu membuang sel kulit mati,melicinkan dan menghaluskan kulit.Meskipun warna kopi hitam dan coklat namun lulur kopi justru membuat kulit menjadi cerah dan terlihat lebih putih

5. Ampas kopi yang dicampur dengan minyak zaitun juga mampu mengurangi selulit

6. Kopi juga bisa menghilangkan flek hitam bekas jerawat, melangsingkan tubuh dengan cara menjadikan scrub untuk tubuh secara rutin ,mampu di percaya melangsingkan tubuh

7. Minum kopi juga menekan nafsu makan berlebih sehingga membuat tubuh tidak mudah gemuk


Tips mengkonsumsi kopi secara sehat

1. Jangan minum lebih dari 3 cangkir perhari, untuk wanita sebaiknya jangan lebih dari 2 cangkir
2. Jangan mencapur dengan gula secara berlebihan/ jangan terlalu manis
3. Jangan mencampur dengan susu tinggi lemak
4. Bagi yang diet agar tidak membuat gemuk sebaiknya jangan minum kopi susu
5. Jangan minum kopi langsung setelah makan
6. Buat yang mempunyai masalah dengan asam lambung jangan minum kopi saat belum makan/ jangan minum kopi saat perut dalam keadaan kosong
7. Jangan minum kopi sebelum tidur agar kandungan kafein yang bikin segar tidak membuat gangguan tidur
8. Gunakan air mendidih yang di rebus saat menyeduh kopi,usahakan jangan gunakan tremos

Jika sobat mengkonsumsi kopi secara benar dan tidak berlebihan, sobat akan mendapat hasil yang baik dari manfaat kopi

Demikianlah sehat dan cantik dengan kopi

Semoga bermanfaat, Jangan lupa untuk di bagikan jika artikel ini bermanfaat

Baca juga artikel kami lainnya: Awet muda dengan jalan kaki




Related Posts:

Awet Muda dengan Jalan Kaki

Awet muda! ya awet muda, semua orang pasti suka dengan kata awet muda,semua orang pasti menginginkan awet muda. Ada berbagai cara bisa di tempuh untuk dapat melawan penuaan atau menjadi awet muda, namun menjadi tua sesuatu yang pasti dan tidak dapat kita cegah,hanya saja kita bisa memperlambatnya


Tahukah anda bahwa jalan kaki adalah salah satu rahasia untuk bisa jadi awet muda? bacalah terus untuk mengetahui fakta-fakta ini

Di negara China yang konon banyak orang yang bisa mencapai umur seratus tahun bahkan lebih, banyak masyarakatnya terutama orang-orang tempo dulu atau orang-orang kuno yang mempercayai bahwa jalan kaki merupakan olahraga terbaik, bahwa jalan kaki merupakan cara agar menjadi awet sehat dan awet muda

Banyak Para pakar di belahan yang juga menyebutkan jalan kaki adalah olahraga terbaik

Seorang model Indonesia yang cukup terkenal yang kini usianya bisa di bilang tidak muda lagi,namun masih sangat cantik dan terlihat muda yaitu Nadya Hutagalung, pernah mengatakan bahwa hobby nya adalah berjalan kaki, ketika di tanya apa rahasianya kok terlihat sangat awet muda, dia jawab "jalan kaki"
Model yang kini bermukim di Singapura itu juga hobby berjalan kaki malam hari

Artis lainnya yang gemar olahraga jalan kaki untuk bakar kalori adalah titi kamal

Bnayak dokter yang menyarankan untuk lebih sering berjalan kaki kepada pasiennya jika tidak suks berolahraga atau tidak sempat olahraga, jalan kaki secara rutin sudah cukup mewakili semua olahraga lain

Jalan kaki adalah hal sederhana,terdengar sepele, bisa di lakukan oleh hampir semua orang, ringan, tak perlu modal yang ribet, namun mempunyai manfaat yang sangat luar biasa jika di lakukan secara rutin

Jalan kaki sangat baik buat jantung kita, hal ini karena ketika kita berjalan dengan rutin maka hal ini juga merupakan olahraga secara rutin bagi jantung, aliran darah dan pembuluh darah bekerja secara sempurna

Jalan kaki juga bisa menurunkan berat badan, ini karena saat berjalan, kita akan membakar kalori tubuh yang berlebih dari makanan yang kita konsumsi

Jalan kaki bisa menormalkan kembali kadar gula dalam darah bagi penderita diabetes, dengan berkurangnya kalori maka dengan sendirinya kadar gula darah ikut menurun

Jalan kaki juga sangat sehat bagi wanita hamil, ini karena wanita hamil sangat terbatas secara fisik untuk dapat melakukan gerakan olahraga yang lain, namun dengan jalan kaki wanita hamil mendapat semua manfaat olahraga jenis apapun

Jalan kaki membakar lemak, karena kalori terbakar maka lemakpun ikut terkikis, oleh karena itulah orang bisa menjadi langsing, sehat ,cantik dan awet muda dengan berjalan secara rutin

Jalan kaki mengencangkan kulit, membuat kulit bersinar,menguatkan otot,dengan kulit yang lebih kencang,maka kulit akan menjadi lebih bersinar dan halus dan otomatis akan terlihat lebih awet muda

Karena alasan-alasan inilah dan masih sangat banyak manfaat positif lainnya dari jalan kaki yang menjadi akibat awet muda dengan jalan kaki

Ketika kita berjalan,semua anggota tubuh kita ikut bergerak secara teratur,mulai dari ujung kaki hingga ujung kepala,aliran darah menjadi lancar,masing-masing anggota tubuh tidak bekerja sendirian,semua saling terhubung,saling memberi manfaat satu sama lain dan tidak ada anggota tubuh bekerja paling berat , semuanya seirama dan ini sangat indah, ini menjadi alasan lainnya kenapa bisa awet muda dengan jalan kaki

Karena dampaknya yang luar biasa, maka jalan kaki juga sering di gunakan sebagai terapi untuk pasien yang dalam proses penyembuhan penyakit

Konon jalan kaki juga mampu memperbaiki bahkan menyembuhkan penyakit,dengan bebas dari segala penyakit maka kita akan lebih awet muda

Tips cara berjalan kaki agar lebih efektif

. Lakukan setiap hari minimal tiga puluh menit

. Pakailah sepatu yang nyaman

. Tubuh tegak lurus pandangan ke depan, jangan membungkuk

. Sebaiknya ketika melangkah tumit lebih dahulu di daratkan ke tanah

. Berjalanlah dengan kecepatan yang teratur, jangan terlalu cepat namun juga jangan terlalu lambat

. Ketika menemui tanjakan, kurangi kecepatan jalan dan kurang beban punggung dengan sedikit membawa bahu ke belakang

. Banyaklah minum air putih sebelum,selama dan sesudah berjalan

. Carilah variasi rute agar tidak jenuh dan konsisten

. Pagi hari merupakan waktu paling tepat untuk berolahraga

. Pakailah topi jika anda tidak tahan dengan panas

. Jika tidak punya waktu luang khusus untuk berjalan kaki, manfaatkan kegiatan anda sehari-hari dengan lebih banyak berjalan kaki, contohnya Ibu-ibu ketika belanja di pasar jalan kakilah, atau jika ke mall banyaklah berjalan jangan banyak belanja

. Jika punya treadmill di rumah manfaatkan untuk sekedar jalan atau lari ringan secara rutin


Demikianlah awet muda dengan jalan kaki
Mari biasakan berpola hidup sehat
Karena sehat adalah modal dari segala sesuatu

Terima kasih telah berkunjung
Semoga bermanfaat

Baca juga artikel lainnya:
Bahaya Makan di Warteg
Khasiat Dahsyat Mengkudu


Related Posts:

Bahaya makan di warteg

  Makan di warteg merupakan kegemaran banyak orang Indonesia dari berbagai kalangan, warteg merupakan tempat makan yang mudah di jumpai di mana-mana,harga relatif murah,menu makanan relatif banyak pilihan

  Makan di warteg sering tak dapat kita hindari,karena praktis,menu nusantara,murah,mudah di jumpai, ekonomis

  Boleh-boleh saja makan di warteg tapi ada baiknya perhatikan hal-hal berikut ini sebelum anda makan di warteg

Bakteri


  Pilihlah warteg yang bersih,tidak ada lalat beterbangan di sekitar makanan, air buat cuci piring yang bersih, bila perlu cari tau masak pakai air kran atau galon,karena berbagai berita di tv  dan juga menurut ahli gizi UNAIR air PDAM tidak layak di minum.Carilah yang lokasi jual tidak di pinggir jalan yang memungkinkan debu,asap dan kotoran-kotoran menempel makanan

  Karena jika anda tidak perhatikan hal-hal di atas inilah bahayanya

  Lalat yang sering hinggap di makanan bisa membawa bakteri,kuman,virus yang membayahakan tubuh.
Lalat sedang hinggap di sampah
  Lalat sering hinggap di kotoran  manusia,hinggap di sampah-sampah busuk,hinggap di bangkai hewan, maka lalat tersebut telah tertempel ribuan bakteri, kuman bahkan virus yang berbahaya.kemudian bayangkan bakteri-bakteri/kuman/virus tersebut menempel pada makanan yang kita makan itu sama artinya kita memasukkan penyakit berbahaya dalam tubuh kita

  Biasanya lalat pembawa bakteri E.coli, bakteri ini hanya bisa mati dengan disenfektan dan kandungan klorin yang tinggi, sedangkan klorin dan desenfektan juga berbahaya bagi manusia, maka dari itu hindarilah makanan dan tempat-tempat yang banyak di hinggapi lalat

  Penyakit yang bisa di sebabkan oleh lalat:
1. Diare
2. Disentri
3. Kolera
4. Infeksi usus
5. Infeksi lambung
6. Typhus
7. Muntaber
8. Cacingan
9. Virus hepatitis
10. Sinus
11. Virus polio
12. Keracunan
13. Kerusakan hati
14. Gatal pada kulit
15. Flu

Bahaya lain dari lalat  dapat memunculkan belatung dalam tubuh,hal ini terjadi jika lalat meletakkan telurnya di kulit manusia maka telur ini akan menjadi larva,larva ini kemudian masuk ke dalam kulit dan tumbuh besar di kulit,sudah banyak kejadian seperti ini, ada yang di telinga tumbuh belatung, di mata,di perut,dan di berbagai tempat di tubuh manusia,sangat mengerikan!

Kembali lagi ke Warteg

  Pastikan juga pada saat makan di warteg atau di manapun,pastikan makanan yang anda makan higienis terhindar dari bakteri salmonela,bakteri ini sering menjadi biang kerok penyebab diare dan muntaber yang kadang bisa berakibat fatal.
Bakteri salmonela biasa bersarang di susu yang basi,daging dan ayam yang di diamkan dalam keadaan lembab,di telur dan lain-lain

  Usahakan kalau bisa makanlah makanan yang di panaskan dahulu sebelum di makan,karena bakteri ini akan mati pada suhu panas

  Pastikan makanan yang anda makan bukan makanan sisa kemarin yang sudah di biarkan berjam-jam bahkan menginap yang tidak habis terjual di hari sebelumnya

  Bakteri Kampilobakteria dan bakteri Clostridium perfringens juga merupakan bakteri yang sering bersarang daging ayam,daging merah,sumber air yang tercemar,susu yang belum di pasteurisasi,daging yang masih mentah,makanan yang di diamkan lama pada suhu ruangan,juga banyak terdapat di tempat pembuangan.

  Tidak di anjurkan menaruh bahan makanan mentah,seperti daging dan bahan-bahan lain menjadi satu dengan makanan yang sudah di masak atau matang

Saran dari pakar jika anda makan di warteg atau restoran cepat saji lainnya,karena jika tidak memungkinkan memanaskan makanan sebelum di makan,sebaiknya pilihlah masakan yang masih hangat atau baru di masak,sehingga mengurangi resiko memakan bakteri yang bersarang di makanan. Hindarilah masakan yang sudah terlalu lama di diamkan dalam keadaan lembab

Masakan yang di masak dalam jumlah yang besar lebih berpotensi terpapar bakteri

Bakteri bakteri tersebut di atas bisa menimbulkan gangguan berbahaya yang bisa mengakibatkan tidak hanya diare tapi juga keracunan makanan yang yang bisa mematikan,karena menyerang usus sehingga mengakibatkan muntaber,diare,sakit kepala,dehidrasi dan lain-lain

Pepatah mengatakan "Dirimu adalah apa yang kamu makan" 

Terima kasih telah berkunjung






Related Posts:

Khasiat Dahsyat Mengkudu

Mengkudu atau pace belakangan ini kembali populer,ini di karenakan mengkudu di percaya mempunyai segudang manfaat bagi kesehatan maupun kecantikan

  
 

Mengkudu mempunyai banyak nama di berbagai tempat, seperti misalnya pace dalam bahasa jawa, hibah dalam bahasa bali, cangkudu dalam bahasa sunda,khoduk dalam bahasa madura dan masih banyak sebutan lainnya untuk buah mengkudu ini

Mengkudu juga di kenal dengan sebutan noni yang berasal dari bahasa Hawai atau nono bahasa Tahiti



Pohon mengkudu mudah tumbuh di berbagi tempat,iklim dan cuaca,tinggi pohon mengkudu bisa mencapai 8 meter,buahnya berwarna hijau,bertotol dan kilap ketika muda, ketika semakin tua dan masak buah mengkudu berubah warna menjadi putih agak kekuningan

Di berbagai tempat, seperti di daerah sunda atau aceh mengkudu muda biasa di buat rujak dan sayurnya biasa di masak atau buat lalapan

Buah mengkudu juga sering di gunakan sebagai bahan obat-obatan.Mengkudu juga sering di sebut sebagai tumbuhan ajaib dari Hawai

Hal tersebut bukan tidak beralasan,mengkudu memang di percaya sebagai buah ajaib,karena kandungan yang ada di buah mengkudu mempunya khasiat yang dahsyat buat kesehatan

Buah mengkudu mempunyai kandungan :

. Zat anti kanker
. Terpenoid
. Scopeletin
. Xereonine
. Zat anti bakteri
. Asam arkobat
. Aerta
. Xeronine
. Plant sterois
. Caplylic acid
. Magnesium
Dan masih banyak nutrisi lainnya yang di butuhkan oleh tubuh manusia seperti protein,vitamin,mineral dll

Zat anti kanker dalam mengkudu di percaya sangat efektif melawan sel sel kanker

Terpenoid adalah zat yang membantu proses sintesis organic dan pemulihan sel-sel tubuh

Zat anti bakteri yang terkandung dalam mengkudu dapat mematikan  bakteri akibat infeksi

Bahkan bakteri yang mematikan seperti salmonella montuvideo, scotmuelleri,flexnerri, pradysenteriae,staphylococcus aureus juga mampu di kontrol oleh kandungan senyawa dalam mengkudu

Scopeletin merupakan senyawa yang sangat efektif sebagai anti peradangan juga anti alergi

Xereonine adalah salah satu alkaloid penting yang terdapat di buah mengkudu,namun buah mengkudu tidak terlalu banyak mengandung xeronine,tapi banyak mengandung pembentuk xeronine yaitu proxeronine yang merupakan sejenis asam nukleat. Xeronine adalah zat yang di serap sel-sel tubuh untuk mengaktifkan protein-protein yang tidak aktif serta mengatur struktur sel yang aktif

Inilah manfaat buah mengkudu berdasarkan zat-zat yang terkandung di dalamnya:

Mematikan bakteri penyebab infeksi serta mengontrol bakteri phatogen

Melawan penyakit kanker atau sel-sel abnormal dalam tubuh

Dapat mencegah kanker karena mempunyai zat anti kanker

Menambah imunitas tubuh

Mengatasi peradangan

Mengurangi rasa sakit

Memperlancar peredaran darah dan memperlebar saluran pembulu darah yang mengalami penyempitan

Mencegah kerontokan rambut

Memberantas ketombe

Menghilangkan kulit bersisik

Menghaluskan dan melembabkan kulit

Buah mengkudu juga bisa memperbaiki:

Sistem pencernaan,perut kembung,asam lambung dan lainnya

Sistem pernafasan

Penyakit kulit

Radang tenggorokan

Gangguan menstruasi

Menurunkan kolesterol

Diabetes

Gangguan fungsi ginjal

Hepatitis

Gangguan hormon tiroid

Hypertensi

Mengibati sakit kuning

Mengurangi demam dan masuk angin



Ada banyak cara mengkonsumsi buah mengkudu antara lain dengan cara buah mengkudu yang sudah masak di blender lalu di saring untuk meninggalkan bijinya lalu di minum, boleh juga di tambahkan madu bagi yang tidak suka rasanya juga efek rasa pedasnya

Atau bisa juga tidak usah di blender,langsung haluskan saja dengan tangan mengkudu yang sudah masak lalu campurkan dengan sedikit air kemudian diamkan beberapa saat untuk supaya mengkudu dan air benar-benar meresap kemudian saring menggunakan saringan yang agak lebar lubangnya agar ampas mengkudu ikut tersaring,kemudian minum langsung

Bagi yang suka mengkudu yang masih muda bisa di bikin rujak dengan cara , mengkudu yang masih muda yang bijinya belum keras karena menua, di cuci,lalu di potong-potong kemudian di makan mentah di cocol bumbu rujak

Daun mengkudu juga bisa di manfaatkan untuk sayur sebagai lauk nasi,dengan cara di lalap ataupun di tumis

Buah mengkudu juga bisa di manfaatkan sebagai lulur,dengan cara:
Mengkudu yang sudah masak di haluskan kemudian oleskan ke seluruh tubuh sambil di gosok sebagai lulur,tapi hati-hati jika melakukannya di kamar mandi,bijinya jangan sampai masuk lubang got takut lama kelamaan gotnya buntu,atau tumbuh di lubang got(Pengalaman Penulis)

Demikianlah Khasiat Dahsyat Mengkudu
Sekedar berbagi,saya sebagai penulis artikel ini juga sering mengkonsumsi buah mengkudu,baik di minum maupun buat lulur,foto di artikel ini koleksi pribadi saat mengkonsumsi buah ini

Semoga bermanfaat, untuk berbagi pengalaman ada yang ingin di tanyakan silahkan komentar ya..






Related Posts:

Cara makan buah yang benar agar dapat manfaat yang maksimal

Cara makan buah,terdengar sesuatu yang sepele, mudah dilakukan,bahkan anak kecilpun pasti bisa tanpa perlu diajarin,tapi apa anda yakin sudah tahu cara makan buah yang benar?

Banyak orang telah salah kaprah mengenai  cara makan buah
Artikel kali ini kita akan membahas bagaimana cara makan buah yang benar agar dapat manfaat yang maksimal


Sudah tidak asing lagi kalau selama ini banyak orang beranggapan bahwa makan buah sebaiknya di lakukan sebagai pencuci mulut setelah makan, hal ini boleh boleh saja,namun jika kita tahu bagaimana cara yang benar memakan buah kita akan memperoleh manfaat yang lebih dahsyat dari semua gizi dan vitamin yang terkandung dalam buah yang kita makan.
Jadi kita tidak hanya sekedar makan buah tapi hanya mendapatkan manfaat yang minimal

Jika kita makan buah 30 menit sebelum makan kita akan memperoleh manfaat yang lebih daripada sesudah makan, manfaat tersebut antara lain:
Akan merasa kenyang karena sudah makan buah sehingga pada saat makan kita tidak rakus dan makan dengan porsi yang lebih sedikit, sehingga tentu saja kita tidak akan mudah gemuk, hal ini sangat bagus bagi anda yang sedang diet

Makan buah pada saat perut kosong akan lebih mendapatkan manfaat yang maksimal, ini di sebabkan karena pada saat perut kosong pencernaan akan menyerap sari buah secara maksimal sedangkan jika bercampur dengan makanan lain akan membusuk dan menghasilkan gas sehingga perut akan kembung. Hal ini di ungkapkan beberapa pakar yang sudah melakukan penelitian.

Buah juga sangat baik jika di makan sebelum sarapan, karena berbagai macam buah mengandung gula, sedangkan tubuh kita saat pagi hari memerlukan gula setelah 7-9 jam istirahat tidak mengkonsumsi apapun, maka asupan gula dalam darah sudah menurun dan perut menjadi kosong.
Saat itulah buah sangat bagus di konsumsi, dan setelah 20-30 menit kemudian kita boleh makan sarapan.

Jika ingin makan buah sesudah makan sebaiknya dua hingga tiga jam sesudah makan , itu karena supaya makanan yang sudah kita makan terlebih dahulu sudah tercerne dan terserap dengan baik oleh pencernaan dan tubuh kita

Tapi bagi penderita maag, radang lambung sebaiknya makan buah sesudah makan, agar tidak memicu asam lambung menjadi naik , karena banyak buah buahan yang punya sifat asam


Makan buah secara rutin dan makan buah secara benar akan sangat baik bagi kesehatan manusia

Makan buah secara benar dan rutin bisa memperpanjang usia manusia

Bahkan sudah banyak kesaksian kesaksian orang orang yang menyatakan diri menjadi sembuh dari sakit kronis hanya dengan mengkonsumsi buah tertentu.Nanti di lain kesempatan kami akan menulis kesaksian beberapa orang yang telah sembuh dari sakit karena mengkonsumsi buah dan tanaman tertentu, untuk kali ini kami akan selesaikan dulu membahas cara benar makan buah atau tips makan buah

Nah setelah di atas kita membahas mengenai waktu yang tepat makan buah, sekarang kita lanjutkan dengan menbahas bagaimana cara penyajian buah sebelum kita konsumsi

Sebelum kita memakan buah tentu kita akan mencuci terlebih dahulu, cara mencuci buah yang baik sebaiknya di air yang mengalir dan di cuci sebelum di kupas, setelah kita kupas sebaiknya jangan di cuci lagi, karena itu akan membuang atau mengurangi kandungan gizi dari buah

Beberapa buah tertentu akan lebih baik dan maksimal lagi manfaatnya jika di konsumsi dengan tanpa membuang kulitnya bahkan bijinya

Contoh beberapa buah yang mempunyai kulit yang sangat bagus nilai gizinya adalah:
Apel , kulit apel sangat bagus di konsumsi karena seratnya tinggi dan juga kandungan gizi lainnya

Anggur, kami rasa kalau buah yang ini tentu jarang yang mengupasnya sebelum di makan, tapi tahukah anda biji anggur juga mempunyai kandungan gizi yang sangat berguna bagi manusia?

Manggis, semua pasti sudah tahu kalau kulit manggis termasuk keajaiban alam yang Tuhan ciptakan untuk manusia, kulit manggis banyak sekali kandungan yang bermanfaat untuk kesehatan

Jeruk, kulit jeruk juga sangat tinggi vitamin

Tomat ,warna merah pada kulit tomat mengandung lycopene yang merupakan zat antioksidan yang berfungsi untuk mencegah radikal bebas dalam tubuh

Semangka, hah kulit semangka? benarkah?  Yuppp benar sekali kulit semangka mempunyai vit C yang cukup tinggi juga vit lain lainnya, penulis punya pengalaman pribadi mengenai kulit semangka, beberapa tahun silam saya pernah lebih dari sepuluh hari tidak (maaf) BAB, lalu ada temen kasih saran untuk bikin jus dari kulit semangka sampai kulit yang terkeras, baru minum satu gelas selang satu jam sudah ingin ke "belakang"
Itulah salah satu keajaiban kulit semangka

Pisang, kulit pisang tenryta juga sangat tinggi serat, kulit pisang sangat bagus buat kecantikan

Yang tidak kalah mengejutkan adalah biji pepaya , ternyata biji pepaya banyak kandungan yang penting untuk tubuh manusia (Di lain kesempatan akan kita bahas lebih mendalam )
Demikian beberapa contoh kulit buah yang sayang jika di buang karena kandungan nya yang sangat bermanfaat

Cara makan buah boleh sesuai selera atau kebutuhan , tapi makan buah yang terbaik adalah dengan cara di kunyah langsung, jika ingin di blender sebaiknya tambahkan air karena mesin pisau blender mengeluarkan aura panas saat blender bekerja,sehingga nilai gizi buah akan berkurang kena hawa panas tersebut. Perlu di ketahui buah yang di blender dan buah yang di jus dengan juicer tentu beda manfaat gizinya. Buah yang di juice hanya di ambil sarinya saja sedangkan seratnya terbuang di ampas, sedangkan di blender masih bersama ampasnya

Jika kita masih kuat mengunyah sebaiknya makan buah dengan cara di kunyah masih jauh lebih baik daripada di hancurkan
Hindari makan buah yang di awetkan/ fermentasi, buah kalengan, jus buah yang di awetkan ataupun jus buah yang mengandung essense

Demikianlah tulisan kami kali ini, semoga bermanfaat, jika merasa tulisan ini bermanfaat silahkan di bagikan.. 

Terima kasih telah berkunjung..
Baca juga artikel lainnya

Baca juga :  Khasiat Dahsyat Bawang Putih





Related Posts:

Info Klinik Mata di Kelapa Gading dan Jakarta

Klinik mata yang selama ini cukup terkenal di wilayah Jakarta adalah Klinik Mata Nusantara atau KMN dan Jakarta Eye Center
Beberapa waktu lalu ada kenalan yang tanya di mana berobat mata yang bagus, maka terpikirlah untuk membuat artikel ini barangkali ada pembaca yang membutuhkan info yang sama
Tetapi untuk bagus atau tidaknya saya tidak berani recomend apapun

Mata merupakan salah satu bagian vital manusia, karenanya sangat penting sekali untuk menjaga kesehatan mata

Tanpa berharap para pembaca sakit tentunya.. berikut ini saya infokan tempat-tempat berobat mata barangkali di butuhkan

Klinik Mata Nusantara ada di berbagai cabang, yaitu di:
 1. KMN Kemayoran
 2. KMN Lebak Bulus,Jakarta Selatan
 3. KMN Kebun Jeruk
 4. KMN Pantai Indah Kapuk
 5. KMN Bekasi
 6. KMN Dewi Sartika,Jakarta Timur
 7. KMN Semarang
Call Center KMN adalah 021 7516699

Sedangkan Jakarta Eye Center ada di :
 1. JEC Menteng
 2. JEC Kedoya

Call Center JEC adalah 29221000

Kedua klinik mata tersebut mempunyai fasilitas peralatan lengkap dan canggih untuk operasi, misalnya retina robek atau lepas, jika di rumah sakit umum lainnya masih tidak banyak yang menyediakan peralatan atau fasilitas selengkap di Jec atau KMN

Tapi jika katarak atau lasik sudah sangat banyak sekali Rumah Sakit dan klinik mata lain yang mampu menangani operasi tersebut

Klinik Mata di Kelapa Gading
Selain di rumah sakit mitra keluarga kelapa gading dan rumah sakit gading pluit, ada sebuah klinik khusus mata yang berada di Gading bukit indah yang bernama Gading Eye Center



Klinik mata yang berada di komplek ruko gading bukit indah ini melayani laser,lasic dll
Ini lokasi dan no telp Gading Eye Center :
Jl Bukit Gading Raya blok G25 A-B
Kelapa Gading
Telpon: 021 45858172

Demikian artikel kami kali ini..
Terima Kasih telah berkunjung..
Semoga bermanfaat dan jangan lupa di share..

Jika ingin berlangganan FREE silahkan subcribe..




Related Posts:

Shuttle Bus Summarecon



Shuttle bus, itulah yang akan kami bahas di artikel kali ini.
Sebetulnya yang akan kami bagikan bukan mengenai apa itu shuttle bus, karena kami sangat yakin pembaca sekalian sudah tahu apa itu shuttle bus

Yang akan kami bagikan adalah dari dan tujuan shuttle bus yang di sediakan oleh PT Summarecon Agung
Siapa tahu pembaca ada yang ingin jalan-jalan ke kelapa gading atau bekasi atau serpong dengan menggunakan shuttle bus

Rute Shuttle Bus Summarecon Bekasi(SMB) yaitu:
Shuttle bus summarecon bekasi ini melayani di summarecon mall bekasi ke berbagai area di sekitar summarecon mall bekasi dan perumahan summarecon bekasi



Selain itu shuttle bus summarecon bekasi juga melayani rute ke Apartment Mutiara Bekasi dan juga ke La Piazza Kelapa Gading

Ada 3 Bis untuk rute di atas,dan di mulai start jalan pukul 05.45 pagi , untuk tujuan apartment mutiara bekasi.. tersedia hampir setiap jam ada , sampai dengan pukul sekitar 10 malam, tetapi untuk tujuan kelapa gading hanya tersedia 3x yaitu pukul 05.45wib, 06.30wib dan 07.30wib

Tarif dari Summarecon Mall Bekasi ke apartment mutiara bekasi adalah Rp:7500
Tarif dari SMB ke Kelapa Gading adalah Rp: 23.000,-

Untuk rute sebaliknya yaitu Kelapa gading ke Summarecon Bekasi juga kurang lebih sama seperti jadwal di atas

Selain rute di atas SMB juga melengkapi shuttle bus tujuan Bandara Cengkareng dan Mall FX  Sudirman
Berikut ini jadwalnya:
Senin-Jumat Dari Summarecon mulai pukul 05.15 pagi dan tersedia hampir setiap jam sampai pukul 18.00 sore
Sabtu-Minggu dan Libur tersedia  pukul 07.30  , 10.00 dan 14.30wib
Tarif shuttle bus Summarecon menghubungkan Mall FX dan Bandara ini adalah cuma Rp:15.000,-

Sedangkan untuk rute SMB ke Summarecon Mall Serpong(SMS) dan Kelapa Gading  ke Summarecon Mall Serpong dan sebaliknya adalah sebagai berikut:

Shuttle bus Summarecon Kelapa Gading ke Summarecon Serpong:
Senin - Jumat mulai pukul 07.30 sampai 18.30wib
Sabtu - Minggu 09.00 - 18.15wib

Shuttle bus Summarecon Serpong - Kelapa Gading sbb:
Senin - Jumat mulai pukul 05.45 sampai 16.00wib
Sabtu - Minggu mulai pukul 07.30 sampai 16.00wib

Summarecon Serpong melayani 4 rute  untuk yang ke Jakarta, yaitu:
- Summarecon Serpong - Kelapa Gading
- Summarecon Serpong- FX Sudirman
- Summarecon Serpong - Mall Ciputra
- Summarecon Serpong - Mangga Dua

Untuk SMB - Summarecon Serpong juga tersedia, namun mohon maaf kami belum dapat jadwalnya.
Untuk info lebih lanjut pembaca bisa menghubungi Customer Care Kelapa Gading berikut ini
Info: 0857 8057 2203

Demikian artikel Shuttle Bus kami kali ini, Baca juga artikel berguna lainnya di blog ini..
Semoga bermanfaat
Jika ingin berlangganan GRATIS artikel kami,silahkan masukkan email ke menu LANGGANAN ARTIKEL yang ada di HOME Blog ini

Terima Kasih telah berkunjung





Related Posts:

Ads Inside Post